UCAPAN

SELAMAT DATANG DAN TERIMAKASIH TELAH MENGUNJUNGI BLOG " GBI DEBEGAN " TUHAN YESUS MEMBERKATI ANDA.

Jumat, 06 Agustus 2010

FILIPUS

Injil Yohanes adalah satu-satunya Injil yang memberikan informasi yang cukup rinci mengenai murid yang bernama Filipus. (Filipus ini janganlah dikelirukan dengan Filipus pemberita Injil - dalam Kisag 21:8) .

Yesus pertama kali bertemu dengan Filipus di Betania di seberang Sungai Yordan (Yohanes 1:28 ). Sangat menarik bahwa Yesus memanggil Filipus sendirian, sementara Ia memanggil sebagian besar murid-murid 1ainnya secara berpasangan. Filipus memperkenalkan Natanael kepada Yesus (Yohanes 1:45-51), dan Yesus juga memanggil Natanael (atau Natanael Bartolomeus) untuk menjadi murid-Nya.

Ketika 5000 orang berkumpul untuk mendengarkan Yesus, Filipus bertanya kepada Tuhan bagaimana mereka bisa memberi makan orang banyak itu. "Roti seharga dua ratus dinar tidak akan eukup untuk mcreka, sekalipun masing-masing mendapat sepotong kecil saja," katanya (Yohanes 6:70).

Pada kesempatan lain, sekumpulan orang Yunani datang kepada Filipus dan memintanya untuk memperkenalkan mereka kepada Yesus. Filipus dengan bantuan Andreas membawa orang-orang itu untuk bertemu dengan Yesus (Yohanes 12:20-22)

Sementara para murid makan perjamuan terakhir dengan Yesus, Fi1ipus berkata, "Tuhan, tunjukkanlah Bapa itu kepacla kami, itu sudah eukup bagi kami" (Yohanes 14:8 ). Yesus menjawab bahwa mereka sudah melihat Bapa di dalam diri-Nya.

Tiga ke jadian ini. merupakan semua informasi mengenai Filipus yang bisa kita dapatkan dari kitab-kitab Injil. Pihak gereja sendiri memelihara banyak tradisi tentang pelayanan terakhir dan kematiannya. Beberapa sumber mengatakan bahwa ia melayani di Prancis: sebagian lagi mengatakan ia melayani di Rusia Selatan, Asia Kecil, atau bahkan India. Pada tahun 194, Uskup Polikrates dari Antiokhia Para Rasul menulis bahwa "Filipus, salah seorang dari duabelas rasul, meninggal di Hierapolis." Namun, kita tidak merniliki bukti yang kuat untuk mendukung pernyataan ini.

sumber: www.sarapanpagi.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar